Friday, April 5, 2013

Martabak Manis Mini Keju



Yup bikin martabak mini lagi, kali ini dengan isian keju ^^, membuatnya mudah dan praktis, bahan bahannya pun sangat mudah di peroleh.
Martabak manis ini cocok untuk sarapan pagi atau untuk bekal ke kantor dan sekolah, cukup mengenyangkan.., dan untuk camilan minum teh di sore hari pun sangat sepadan.
Martabak mini ini lumayan sering aku bikin sebagai varian sarapan pagi, ada istilah bahwa martabak manis ini wafle/pancake nya indonesia #cmiiw ^^


Untuk resepnya sendiri masih sama dengan martabak manis mini coklat yang pernah aku posting sebelumnya. Resep ini bisa juga dipakai untuk membuat martabak manis (terang bulan) ukuran standar (tebal dan besar). Berhubung aku ga punya loyang martabak so pakai wajan teflon berukuran diameter dalam 18 cm (bisa jadi 2 buah). Jika tipis bisa menggunakan wajan teflon biasa. Tetapi jika tebal sebaiknya menggunakan loyang khusus martabak agar hasilnya matang sempurna tetapi kulitnya tidak mudah hangus



Bisa dilihat martabak keju ku bersarang..yeayyyyyy ^^ sukses sesuai harapan.
Untuk varian resep martabak sendiri ada yang menggunakan ragi , nah lain kali aku pengen juga mencoba resep yang menggunakan ragi..

Stay baking n cooking with love,
MF

No comments:

Post a Comment